Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2012

Fakta dan Realita Yeti, Makhluk Salju Seberia

Gambar
Fakta dan Realita Yeti, Makhluk Salju Seberia -- Manusia salju atau dikenal sebagai Yeti, hingga kini masih menjadi misteri. Tapi sejumlah nelayan di pedalaman Siberia, Rusia mengaku melihat sosok Yeti hingga tiga kali di tiga lokasi berbeda. Saat sedang berada di perahunya, dekat Desa Myski, Kemerovo, nelayan bernama Vitaly Vershinin mengaku menyaksikan Yeti dari jauh. "Kami berteriak ke mereka apa kalian butuh bantuan, tapi mereka langsung berlari. Semuanya berbulu dan mereka lari ke arah semak-semak dengan dua kakinya," ujar Vitaly seperti dinukil the Daily Mail melaporkan, Selasa (25/9). Beberapa hari kemudian, Yeti kembali terlihat di Sungai Mras-su, Kemerovo. "Ketika kami melambaikan tangan, mereka langsung lari menuju hutan dengan kedua kakinya. Kami sadar mereka tidak sedang berpakaian hitam, tapi seperti ditutupi bulu dan berjalan laiknya manusia," aku seorang nelayan. Pejabat dari Distrik Tashtagolsky, Sergei Adlyakov menyatakan Yeti kemba

Beberapa Kerusakan Pada Laptop dan Solusinya

Gambar
Beberapa Kerusakan Pada Laptop dan Solusinya - Laptop adalah sebuah komputer yang memiliki fleksibilitas yang tinggi karena sifatnya yang portable sehingga mudah dibawa kemana saja, terlebih ukurannya yang bisa dibilang kecil dan ringan. karena portalitias yang tinggi inilah yang kerap kali menyebabkan kerusakan pada laptop, akibat terguncang, jatuh, kena air/debu, dan sebagainya. Beberapa kerusakan yang sering terjadi pada laptop umumnya sering terjadi kerusakan akibat gagalnya hardware, atau rusaknya sebagian komponen pendukung laptop tersebut untuk bekerja. Berikut ini akan dibahas kerusakan yang sering terjadi paa laptop dan sedikit solusi yang bisa dilakukan sebelum dibawa ke service center.   Laptop mati total Deskripsi masalah: Ketika Anda pasang adaptor AC ke laptop, tidak ada lampu menyalakan sama sekali. Ketika Anda menekan tombol power, tidak ada reaksi yang terjadi. Laptop tampaknya benar-benar mati, tidak ada suara, tidak ada indikasi hidup. Kemu

Beberapa Teori Ilmiah Tentang Tuhan

Gambar
Beberapa Teori Ilmiah Tentang Tuhan - Selama beberapa abad terakhir, ilmu pengetahuan dapat dikatakan telah menjauhkan orang dari pemikiran tradisional tentang kepercayaan terhadap Tuhan secara bertahap. Hal-hal yang dulu tampak misterius, seperti keberadaan manusia, kesempurnaan kehidupan di bumi, cara kerja alam semesta, sekarang dapat dijelaskan oleh ilmu biologi, astronomi, fisika dan ilmu pengetahuan lainnya. Meski masih banyak misteri alam semesta yang belum terungkap, Sean Carroll, seorang kosmolog teoritis dari California Institute of Technology, mengatakan bahwa ada alasan yang cukup baik untuk berpikir bahwa ilmu pengetahuan pada akhirnya akan mengungkap secara lengkap tentang alam semesta — yang juga akan menjelaskan keberadaan Tuhan. Carroll berpendapat, teori keberadaan Tuhan telah berkurang drastis di zaman modern, seperti misalnya, fisika dan kosmologi telah berkembang dalam menjelaskan asal-usul dan evolusi alam semesta. "Ketika kita mempelajari lebih

Karena Surat Az Zumar Ayat 42, Ilmuwan Ini Ungkap Mistery Tidur dan Kematian

Gambar
Karena Surat Az Zumar Ayat 42, Ilmuwan Ini Ungkap Mistery Tidur dan Kematian - Namaku Arthur Alison, seorang profesor yang menjabat Kepala Jurusan Teknik Elektro Universitas London. Sebagai orang eksak, bagiku semua hal bisa dikatakan benar jika masuk akal dan sesuai rasio. Karena itulah, pada awalnya agama bagiku tak lebih dari objek studi. Sampai akhirnya aku menemukan bahwa Al Quran, mampu menjangkau pemikiran manusia. Bahkan lebih dari itu. Maka aku pun memeluk Islam. Itu bermula saat aku diminta tampil untuk berbicara tentang metode kedokteran spiritual. Undangan itu sampai kepadaku karena selama beberapa tahun, aku mengetuai Kelompok Studi Spiritual dan Psikologis Inggris. Saat itu, aku sebenarnya telah mengenal Islam melalui sejumlah studi tentang agama-agama. Pada September 1985 itulah, aku diundang untuk mengikuti Konferensi Islam Internasional tentang 'Keaslian Metode Pengobatan dalam Al Quran'di Kairo. Pada acara itu, aku mempresentasikan makalah tentang 'Terapi

Misteri Kucing Venus Yang Kucing Misterius

Gambar
Misteri Kucing Venus Yang Kucing Misterius - Venus adalah kucing paling misterius di dunia. Kucing ini punya ciri-ciri yang belum bisa dijelaskan dengan gamblang secara sains. Venus punya dua wajah dan bermata biru. Venus telah memiliki laman Facebook sendiri, demikian juga video di Youtube. Akun jejaring sosial milik kucing ini telah dilihat oleh jutaan orang. Keunikan venus menuai kekaguman. Wajah Venus terbagi dua. Salah satu sisi wajah kucing ini berwarna hitam dengan mata hijau. Sementara, sisi lainnya berwarna coklat oranye dengan mata biru. Wajah kucing ini tepat "terbelah" di tengah. Mata Venus juga berwarna biru, padahal mata kucing sejenisnya biasanya berwarna kuning atau hijau. Mata biru biasanya didapatkan pada jenis kucing Siamese atau kucing yang sebagian besar tubuhnya berwarna putih. Leslie Lyons, profesor dari University of California, Davis, yang mempelajari genetika kucing mengatakan, "Dia (Venus) sangat-sangat langka. Tapi Anda bisa menje

Iniah Alasan Warna Sungai Yangtze Berubah Merah

Gambar
Iniah Alasan Warna Sungai Yangtze Berubah Merah - Dengan nama Terusan Keemasan, tentu aneh bila air sungai Yangtze berwarna merah. Namun pada Kamis pekan lalu, air sungai itu sewarna jus tomat. Tak ada yang tahu mengapa Sungai Yangtze berubah warna. Perubahan warna sungai terbesar dan terpanjang di Cina tersebut pertama kali diketahui oleh warga di sebelah barat laut Kota Chongqing. Perubahan itu tampaknya dimulai dekat Kota Chongqing. Di wilayah itu, Yangtze terhubung dengan Sungai Jialin. Menurut ABC News, meski air merah jingga itu terkonsentrasi di sekitar Chongqing—pusat industri terbesar di barat daya Cina—noda merah itu dilaporkan juga muncul di sejumlah titik sepanjang sungai tersebut. Para penyelidik belum dapat memastikan penyebab munculnya noda merah itu, tetapi Telegraph melaporkan bahwa petugas lingkungan menduga polusi industri dan banjir di hulu sungai sebagai penyebab warna aneh tersebut. Salah satu penjelasan alami atas perubahan warna air Sungai Yangtze