Sebenarnya Pada Rambut Tersimpan Satu Kekuatan Dahsyat Tak Terduga

Sebenarnya Pada Rambut Tersimpan Satu Kekuatan Dahsyat Tak Terduga - Kendati fungsi utama rambut adalah untuk mencegah hilangnya panas dari kepala tetapi setiap helainya begitu berharga sehingga orang rela mengeluarkan banyak uang untuk membuatnya tetap indah. Rambut kini telah menjadi bagian dari pencitraan.

Dalam sejarah, rambut melambangkan kelas sosial, keyakinan agama dan bagian dari pemberontakan anak pada orangtuanya. Dalam dunia dongeng, rambut punya peran tersendiri. Sebut saja Samson yang menggunakan rambut untuk menyimpan kekuatannya atau Rapunzel yang menggunakan rambutnya sebagai tangga bagi sang Pangeran menaiki menara tempatnya di kurung.


http://stat.k.kidsklik.com/data/photo/2011/04/12/1429378620X310.jpg


Seperti sel kulit, rambut tumbuh dan rontok secara teratur. Rambut terdiri dari keratin, yaitu sejenis protein yang sama dengan yang membentuk kuku dan lapisan luar kulit. Walaupun terlihat lemah, namun sebenarnya rambut menyimpan kekuatan dan kemampuan tak terduga.

1. Membersihkan tumpahan minyak

Tahun 2007 ketika terjadi tumpahan minyak di teluk San Francisco, para relawan pecinta lingkungan menggunakan semacam lap yang terbuat dari rambut manusia untuk membersihkan pantai. Rambut ternyata menyerap minyak dari air dan bekerja seperti spons alami.

2. Sebagai bahan pembuat saus kedelai

The Internet Journal of Toxicology melaporkan sebuah perusahaan di China yakni Hongshuai Soy Sauce menjual produk mereka yang diklaim menggunakan teknologi bioengineering termutakhir. Dengan harga lebih mudah dari pesaingnya, saus kedelai tersebut menjadi produk yang laris di China.

Ternyata ketika diselidiki diketahui perusahaan itu tidak menggunakan asam amino yang berasal dari kedelai dan gandum, tetapi asam amino yang berasal dari rambut manusia yang dikumpulkan dari salon-salon.

3. Pajak janggut

Peter the Great termasuk dalam salah satu Kaisar Rusia yang tersohor. Karena ia ingin penduduk di kekaisarannya meniru gaya orang Barat, ia memerintahkan semua untuk mengadopsi gaya fashion ala Barat dan para pria diwajibkan memiliki janggut yang bersih.

Jika ada pria yang menolak mencukur janggutnya maka ia akan dikenai pajak sebesar 100 rubel. Raja Hendry VIII menerapkan pajak serupa ketika memerintah.

4. Orang Berambut merah mungkin Alien

Ada suatu teori konspirasi yang menyebutkan orang-orang berambut merah adalah hasil perkawinan alien dengan manusia. Makanya kebanyakan raja dan ratu di Eropa memiliki rambut merah dan lebih bijaksana.

Walaupun terdengar tak masuk akal, namun ternyata wanita yang memiliki rambut merah lebih sering mengalami perdarahan. Karena itu dokter melakukan persiapan persalinan yang lebih kompleks untuk mereka. Jumlah helaian rambut pada kelompok orang berambut merah juga lebih sedikit, yakni 90.000 helai, dibanding orang yang berambut pirang atau cokelat yang memiliki 140.000 helai.

5. Rambut manusia pernah dipakai sebagai perhiasan

Para era Victoria, banyak wanita yang menggunakan perhiasan yang dibuat dari rambut orang yang mereka kasihi dan sudah meninggal. Karena pada masa itu belum jamak lembaran foto maka rambut abu-abu nenek mereka menjadi perhiasan yang populer.

Kemudian lama kelamaan berkembang seni rambut dan menjadi bagian dari fashion. Walau terdengar tidak wajar, tapi sampai sekarang ada beberapa situs yang menjual seni rambut antik, bahkan rambut yang diklaim milik orang-orang terkenal. ( kompas.com )


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Nikotin Sebagai Obat, Manfaat Dan Bahayanya

Mengenali Gejala Kerusakan Mobil Yang Umum Dan Penyebabnya

Apa Keunggulan Ikan Cupang ... ???